Menu Database pada cPanel Hosting

Anda bisa bikin sebuah website yang berbasis database lewat cPanel yaitu di menu database. Database merupakan kumpulan data yang terorganisir dan biasanya disimpan serta diakses secara elektronik dari sistem komputer. Sifat database yang kompleks membuat dibutuhkannya sebuah aplikasi yang bisa diandalkan buat mengoleksi data dan mengaturnya.

Menu Database pada cPanel

Menu Database pada cPanel Hosting

Untuk lebih jelasnya, simak ulasan berikut ini.

a. phpMyAdmin

phpMyAdmin adalah sebuah tool pihak ketiga yang berfungsi untuk mengatur tabel dan data yang terdapat di database.

b. MySQL Databases

Fitur ini Anda gunakan ketika akan membuat aplikasi berbasis PHP di website.

c. MySQL Databases Wizard

Tempat untuk memulai membuat sebuah database di website.

Cara Konfigurasi Database MySQL di cPanel

MySQL Database memungkinkan Anda menyimpan dan juga mengakses informasi dalam jumlah yang besar dengan mudah. Fasilitas ini dibutuhkan oleh banyak aplikasi berbasis web, misalnya :

  • bulletin board,
  • Content Management System (CMS),
  • dan lain-lain.

Anda perlu membuat database sendiri terlebih dulu untuk memakainya. Hanya user yang memiliki privilage atau kewenangan khusus yang dapat mengakses suatu database.

Cara lengkapnya ada pada panduan berikut ini.

  1. Masuk ke bagian Database pada halaman utama cPanel Anda.
  2. Kemudian klik MySQL Database Wizard.
  3. Anda akan diarahkan ke halaman MySQL Database Wizard.
  4. Masukkan nama database Anda di sini.
  5. Lalu klik tombol Next Step buat melanjutkan.
  6. Pada halaman tersebut, sesudah database selesai dibuat, Anda perlu bikin akun user lebih dulu.
  7. Masukkan username dan password yang diinginkan, lalu klik tombol Create User.
  8. Di langkah ini Anda diperkenankan memilih privilege atau kewenangan yang bisa dilakukan oleh user tertentu. Anda bisa memilih apakah user tersebut bisa menambah database, meng-indeks, menghapus, meng-update, dan sebagainya. Contohnya memilih All Privileges lalu klik tombol Next Step untuk melanjutkan.
  9. Selamat! Kalau database sudah berhasil dibuat Anda bakal memperoleh notifikasi. Jangan lupakan username dan password yang digunakan untuk mengakses database ini. Karena akan dibutuhkan buat menghubungi database tersebut.
d. Remote MySQL

Pengaturan ini digunakan untuk membuat database dapat diakses melalui aplikasi selain melalui cPanel.

Baca juga : Menu Files Pada cPanel

Mau belajar lebih dalam mengenai menu database cPanel? Anda bisa belajar bersama Kelas Digital Marketing Indonesia

Demikian info tentang Menu Database pada cPanel Hosting, semoga artikel kali ini bermanfaat untuk kalian. Kami berharap artikel sekilas cPanel ini disebarluaskan supaya semakin banyak yang memperoleh manfaat.

Leave a Reply

Situs Penerima PPC beserta Syarat dan Ketentuannya
Mendapatkan Income dari Program PPC untuk Website
Mendapatkan Income dari Program Paid Backlink
Cara Mendapatkan Uang dari Website yang Kita Punya
Bahasa Pemrograman CMS Domain Hosting Jenis Web Website WordPress
Membuat Live Chat di Website
Cara Membuat Live Chat di Website dengan Mudah
Plugin Live Chat
Plugin Live Chat Terbaik untuk Website Bisnis
Plugin Chat WhatsApp
Plugin Chat Whatsapp Terbaik untuk Website

Dasar SEO

Pengenalan SEO Riset Keyword

Optimasi Lanjutan

Copywriting Error Website Tips SEO

Teknik SEO

SEO Off Page SEO OnPage SEO Teknikal

Tools SEO

Tools Google Tools Riset KK Tools SEO Lain
Jasa Digital Oketheme Pelatihan Tools Webhosting
Jasa Pembuatan Artikel LBO
Jasa Pembuatan Artikel LBO yang SEO Friendly 2023
Jasa Pembuatan Website
Jasa Pembuatan Website Berbagai Jenis yang Profesional
Jasa Pasang Iklan
Jasa Pasang Iklan di Website Sesuai Kebutuhan 2023
Strategi Search Engine Marketing untuk Iklan Bisnis
Struktur Google Ads untuk Kampanye Iklan
Cara Kerja Google Ads di Mesin Pencarian
Layanan Google Ads atau Adwords